Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Resep Karedok Sunda Bandung Enak Kuah Bumbu Kacang

Karedok adalah salah satu makanan tradisional khas sunda terutama daerah Bandung.

Berbagai campuran sayuran segar dan bumbu tradisional membuat karedok menjadi makanan enak dan menyehatkan.

Sayuran segar seperti kacang panjang, mentimun, kecambah, terung lalap, kol putih, dan daun kemangi yang menambah kelezatan dari makanan ini.

Karedok tak jauh beda dengan lotek.

Beginilah cara membuat karedok sunda yang enak dan lezat.

Sedikit berbeda dari campuran sayuran dan bumbu rempah yang digunakan. Jika anda ingin membuatnya, resep karedok dibawah ini dapat anda coba.

Bahan Utama Pembuatan :
  • 500 gram kacang panjang yang diiris tipis
  • 600 gram mentimun
  • 300 gram gula jawa
  • 20 cabai rawit
  • 10 buah cabai merah panjang
  • 400 Gram terung lalap dipotong sesuai selera
  • 400 gram kecambah
  • 10 cm kencur
  • 600 gram kol putih diiris tipis panjang
  • daun kemangi 10 lembar
Bumbu Halus :
  • 3 sendok teh cuka
  • 250 cc air hangat
  • 2 sendok makan air asam jawa
  • Garam secukupnya
  • 700 gram kacang tanah goreng
Cara membuat karedok sunda bandung:
  1. Haluskan / gerus / tumbuk (Kacang tanah, cabai rawit, cabai merah panjang, kencur, gula dan garam) hingga halus
  2. Masukkan cuka dan air asam jawa
  3. Larutkan dalam air hangat
  4. Aduk rata bahan yang dihaluskan tadi
  5. Sajikan sesuai selera anda dengan menambahkan bahan utama
Video tutorial cara membuatnya:


Baca resep lainnya: resep mie koba ikan bangka.

Mudah-mudahan resep karedok di atas dapat bermanfaat. Selamat menikmati